Minggu, 24 Januari 2010

CINTA BERMIMPI

Sahabat, tak terasa umur kita semakin bertambah dan itu artinya kita semakin dekat dengan umur kita yang sebenarnya. Sahabat FB, pasti pernah nonton yang namanya Film dg Mira Lesmana sebagai produsernya (SANG PEMIMPI). Berbicara masalah film, maka kita juga secara tidak langsung akan berbicara bagaimana penonton berasumsi tentang film itu (sebuah variasi presepsi).

Persepsi adalah proses pemahaman ataupun pemberian makna atas suatu informasi terhadap stimulus. Stimulus didapat dari proses penginderaan terhadap objek, peristiwa, atau hubungan-hubungan antar gejala yang selanjutnya diproses oleh otak. Proses kognisi dimulai dari persepsi (http://id.wikipedia.org). Kalau penulis bisa memberikan pendapatnya, persepsi adalah suatu penilaian mendasar yang biasa diberikan seseorang ketika melihat, membaca, merasakan sesuatu yang sedang dia lakukan, salah satunya nonton film.

Sang Pemimpi menceritakan bagaimana usaha dan tekad seorang anak yang mempunyai mimpi untuk bisa ke Luar Negeri, tapi karena keadaan ekonomi orang tua yang tidak mecukupi. Maka mimpi yang besar itulah, yang memotivasi andrenalin setiap manusia yang normal. Begitu banyak pelajaran yang dapat kita ambil dari menonton film ini.

Film tersebut, diangkat dari sebuah novel karangan Andre Hirata, begitu besar peran Mira & Andrea dalam film ini. Sehingga, filmnya dapat dinikmati oleh masyarakat di seluruh penjuru tanah air (kita harus memutar filmnya di pedesaan juga). Belajar dari pengalaman KKN-T Kelompok 35 di Madiun kemarin, gimana kita memutarkan film Denias dan Laskar Pelangi untuk masyarakat Desa Gemarang, antusia mereka begitu besar sekali, karena yang hadir saat itu mulai dari anak-anak Playgroup, SD, segenap guru-guru dan orang tua siswa.

Film ini, memberikan suatu kesan mendalam dalam diri saya pribadi, karena saya pun juga punyak mimpi. Sahabat, berbicara masalah mimpi, kita jangan pernah berharap dan berpikir bahwa semua orang akan mendukung untuk terwujudnya mimpi itu. Tapi sahabat, yakinlah dengan apa yang terdtik di hati Anda. Allah itu mengabulkan apa yang terdetik di hati kita, buka yang kita pikirkan lho....untuk itu, aku pun akan selalu bermimpi dan mempersiapkan strategi dan koneksi yang sekiranya bisa membantu segala hal yang dibutuhkan, untuk teman-teman HAMKA dan IMAKA Kangean. Mari kita wujudkan mimpi untuk menjadikan Kangean sebagai Kepulauan Adiwiyata yang akan menjadi pelopori bagi pulau lain yang ada di Indonesia, amien...Bagi pembaca yang budiman, kalau boleh meminta kritik dan sarannya, silahkan jakfar selalu akan menerima demi kebaikan tulisan berikutnya. (Tetap Menulis n Berkarya ya....)

0 komentar: